jump to navigation

Romawi, dari sebuah desa menjadi Imperium 5 Juni 2007

Posted by NolBuku in Sejarah.
10 comments

The die is cast –Julius Caesar

Judul
The Romans: From Village to Empire
Penulis
Mary T. Boatwright / Daniel J. Gargola / Richard J. A. Talbert
Penerbit
Oxford University Press, USA
ISBN
0195118758
Rilis
Desember 2003
Format
PDF
Ukuran
36 MB (544 halaman)

beli buku ini di
Amazon.com

Bagaimana suatu komunitas kecil di semenanjung Italia menjadi sebuah kekuatan imperial terbesar seantero dunia? Dalam buku The Romans, Mary T. Boatwright, Daniel Gargola, dan Richard J.A. Talbert menjawab pertanyaan tersebut melalui sebuah penuturan yang komprehensif dari sejarah bangsa Romawi, mulai dari jaman prasejarah hingga era Constantine.

(lebih…)

Di Balik Bayang-bayang Perang 15 April 2007

Posted by NolBuku in Pengetahuan, Sejarah.
add a comment

Perang menginginkan kematian, selalu.
Perang ingin membungkam senandung merdu ibumu.
Perang inginkan kesengsaraanmu!

Judul
Shadows of War: Violence, Power, and International Profiteering in the Twenty-First Century
Penulis
Carolyn Nordstrom
Penerbit
University of California Press
ISBN
0520242416
Rilis
Mei 2004
Format
PDF
Ukuran
3.7 MB (306 halaman)

beli buku ini di
Amazon.com

Lewat sebuah kajian yang provokatif dan argumentasi yang kuat mengenai kotornya politik dibalik peperangan, Carolyn Nordstrom membawa kita ‘menyaksikan’ mulai dari vitalnya survival di medan perang, melongok kantor-kantor para ‘pialang kekuasaan‘, dan meninjau suatu Jaringan Raksasa yang tidak tersentuh hukum manapun, yang menyulut api peperangan dan mengeruk keuntungan luarbiasa besar dari peperangan tersebut. Nordstrom memotret wajah-wajah manusia yang berada di garis depan peperangan, mengungkap getirnya realitas yang terlihat sekaligus yang tidak terlihat dari perang pada abad 21 ini.

(lebih…)

Kisah-kisah Kebebasan Berpendapat dan Konsekuensinya 29 Maret 2007

Posted by NolBuku in Sejarah.
10 comments

Seseorang yang bungkam selalu telibat dalam kebisuan dan kebodohan. Kebisuan karena menolak untuk berbicara, kebodohan karena menolak untuk mendengar

Judul
Outspoken: Free Speech Stories
Penulis
Nan Levinson
Penerbit
University of California Press
ISBN
0520223705
Rilis
Oktober 2003
Format
PDF
Ukuran
3.7 MB (372 halaman)

beli buku ini di
Amazon.com

Kebebasan berbicara dan berpendapat nampaknya menjadi korban pertama dari perang melawan terorisme, jika dilihat dari pemerintah AS yang menganggarkan dana besar untuk memperketat sistem komunikasi dan keamanannya, menuduh mereka yang mengkritik kebijakan tersebut sebagai bertindak tidak patriotik, dan menyamakan mereka yang memiliki opini berbeda sebagai orang yang membantu “musuh Amerika”. Buku ini ingin mengingatkan bahwa dengan mengorbankan kebebasan berbicara, sesungguhnya AS telah mengorbankan nurani dan jiwa negaranya sendiri.

(lebih…)